"And i thought it must be cool. And it is"


Album: OST (500) Days Of Summer
Genre: Pop, Folk, Indie Rock etc
Based in: US
Label: Sire / Wea
Year: 2009
Rate: 8.5/10








Okay okay, i go for this soundtrack or both the movie, because of Zooey Deschanel take a part there. And i thought it must be cool. And it is :D

Ini adalah album soundtrack dari film (500) Days Of Summer, coba lihat sedikit line up pengisi soundtracknya: The Smiths, Wolfmother, Regina Spektor, Simon & Garfunkel, She & Him, Zooey Deschanel herself, Feist, Temper Trap, Doves and many more. Saya pikir pilihan artisnya sudah menjadi sebuah kredit tersendiri, and we'll see the verdict.

Sebuah album soundtrack tidak ubahnya seperti album kompilasi saja, dengan kolektivitas bertema tertentu -dalam hal ini filmnya-. Kebintangan Zooey Deschanel dalam film ini tentu menjadi nilai lebih (Zooey juga bermusik dengan grupnya, She & Him yang debut albumnya rilis pada 2008), ada bagian film dimana Zooey bernyanyi karaoke membawakan lagu Sugar Town dari Nancy Sinatra, dihadirkan sebagai bonus track pada album ini, bersama dengan potongan Here Comes Your Man dari The Pixies yang juga dibawakan oleh Joseph Gordon-Levitt di adegan karaoke tersebut. Here Comes Your Man sendiri ada full tracknya namun versi dari Meaghan Smith. Dari The Smith ada Please, Please, Please Let Me Get What I Want, dimana lagu ini muncul dua kali, satu lagi cover version yang dibawakan oleh She & Him. Satu lagu lagi dari The Smith adalah There's a Light That Never Goes Out.

Regina Spektor dengan Us dan Hero juga menjadi cukup notable di album ini, walaupun bersanding dengan Feist dan Carla Bruni dan Zooey Deschanel di barisan penyanyi wanita yang hadir di album ini. Wolfmother berbagi lagu Vagabond yang tidak se heavy biasanya, kali ini ballads-rock yang dibalas dengan tengil oleh Black Lips dengan Black Kids. Modern Indie Rock diwakilkan oleh Doves, The Temper Trap dan Mumm-Ra. Sedangkan Simon & Garfunkel dengan Bookends, membawakan satu-satunya classic folk di album ini, tenang nan menghanyutkan.

Jadi, kalau sudah melihat filmnya, dan suka, jangan lupa untuk mencari album soundtracknya. Worth every track of it :D (Jay)


Tracklist
01. Story Of Boy Meets Girl, A - Mychael Danna & Rob Simonsen
02. Us - Regina Spektor
03. There Is A Light That Never Goes Out - Smiths
04. Bad Kids
05. Please Please Please Let Me Get What I Want - Smiths
06. There Goes The Fear - Doves
07. You Make My Dreams - Hall & Oates
08. Sweet Disposition - The Temper Trap
09. Quelqu'un M'a Dit - Carla Bruni
10. Mushaboom - Feist
11. Hero - Regina Spektor
12. Bookends - Simon & Garfunkel
13. Vagabond - Wolfmother
14. She's Got You High - Mumm-Ra
15. Here Comes Your Man - Meaghan Smith
16. Please Please Please Let Me Get What I Want - Smiths

*Review By: Jay



click readmore for full stories